Sunday, September 23, 2018

Menu Sarapan Sehat di Pagi Hari

Menu Sarapan Sehat di Pagi Hari

Sebelum berangkat sekolah, kerja ataupun aktivitas lainnya. Tentu kita dianjurkan untuk selalu sarapan setiap pagi. Sebab, sarapan memiliki banyak manfaat bagi kita sebelum melakukan banyak aktivitas. Berikut ini Menu Sarapan Sehat di Pagi Hari yang perlu kamu ketahui.
Salah satu manfaat sarapan pagi adalah sebagai sumber energi. Layaknya mobil, Anda butuh juga “bahan bakar” untuk mengembalikan energi setelah tidur malam yang panjang dan menyebabkan perut menjadi kosong. Ini menjadi alasan mengapa sarapan sangat penting dalam memulai hari anda.

Manfaat Yang Didapatkan Jika Sarapan Pagi Sehat

·         Membantu melindungi tubuh dari penyakit
·         Lebih fokus
·         Membantu menurunkan berat badan
·         Meningkatkan mood
·         Memberi nutrisi yang dibutuhkan tubuh
Ini karena sarapan bisa memenuhi asupan glukosa yang diperlukan oleh otak kita untuk dapat melakukan banyak kegiatan. Kalau tidak sarapan, biasanya otak kita akan menjadi sulit berpikir dan susah berkonsentrasi.
Namun agar mendapatkan manfaat baik dari sarapan, tidak semua makanan itu baik untuk dijadikan sarapan. Nah, di bawah ini ada beberapa jenis makanan yang sehat untuk dijadikan sarapan setiap paginya.

1.       Sereal dan Susu

Makanan ini memang bukanlah tradisi di negara kita, tapi kenyataannya sereal dan susu itu memang baik untuk dikonsumsi. Sebab, dalam setiap 100 gram sereal, terdapat 350 kilo kalori yang berguna bagi tubuh dan susu juga cukup bergizi.
Sereal dicampur dengan susu menjadi paduan yang ringan dan enak sebagai sarapan sehat di pagi hari.

2.       Telur

Di dalam sebutir telur, biasanya terdapat kandungan vitamin A dan B, zat besi, kalium, kalsium, dan gizi lain yang diperlukan tubuh. Untuk mendapatkan manfaat yang baik dari telur, makanlah telur yang direbus sebagai sarapan.

3.       Roti Gandum

Tahukah Anda jika mengkonsumsi roti gandum di pagi hari, bisa membuat perut kenyang lebih lama. Untuk menikmatinya, kita bisa mengoleskan roti gandum dengan selai kacang atau susu rendah lemak.

4.       Buah

Di pagi hari saat perut masih kosong, kita juga bisa sarapan buah. Makan buah saat perut kosong dapat membantu penyerapan nutrisi yang terdapat dalam buah. Untuk menikmati sarapan ini, kita bisa mengonsumsi buah potong atau dijadikan jus.
Nah, itulah makanan sehat yang dapat anda konsumsi di pagi hari. Anda bisa membantu kesetabilan tubuh dengan mengonsumsi Gamat Emas Kapsul yang terbuat dari 100% Teripang Emas dan anda hanya bisa mendapatkannya disini selaku distributor Herbal terbesar dan terpercaya.
Untuk Informasi Lebih Lengkap KLIKDISINI
Terimakasih telah menyimak ulasan mengenai Menu Sarapan Sehat di Pagi Hari yang pada kesempatan kali ini dapat saya ulas.
Posted by :

No comments:

Post a Comment